PERUSAHAAN JASA
Perusahaan jasa adalah perusahaan yang bergerak di bidang pelayanan kepada masyarakat dengan cara menjual jasa mereka kepada konsumen. Misalnya: salon, laundry, bengkel, dan lain-lain.
Karakteristik Perusahaan Jasa
1. Perusahaan menjual jasa pelayanan.
2. Kesuksesan perusahaan ditentukan kualitas layanan yang diterima oleh pelanggan.
3. Revenue ditentukan oleh orang yang digunakan oleh perusahaan.
Ciri-Ciri Perusahaan Jasa
1. yang dijual adalah jasa pelayanan, bukan barang/benda.
2. tidak terjadi transfer/pemindahan pemilikan barang dari penjual kepada pembeli.
3. tidak terjadi pengembalian (retur) atas jasa yang diperjualbelikan.
4. tidak terdapat persediaan jasa.
Contoh Perusahaan JASA
DHL
DHL
DHL adalah jasa pengiriman mulai dari surat-surat hingga ke paket-paket besar seperti spare part dan lain sebagainya. Untuk menangani operasionalnya, DHL memiliki armada darat, laut, dan udara yang digunakan untuk menyampaikan kirimannya ke seluruh belahan dunia.
![](https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhs6AJkAGwb9o566U4ulzw31gWSRN56-taY5COdmmj9-ZtU-SeAlqyk87AEkt8piPDsUnA2u8IrIIhEBsljxWimK9-BPVldpVe69CWvjm2Dk3pmZnHi2sYZdlXOIPwq1QaLSysc4t2MECI/s640/hqdefault.jpg)
PERUSAHAAN MANUFAKTUR
Pada perusahaan manufaktur kita dapat memperoleh aktivitas utama perusahaan tersebut yaitu proses produksi barang mentah menjadi barang jadi, sehingga barang tersebut dapat dijual atau bernilai jual.
Dalam Perusahaan manufaktur terdapat Model Manajemen Kualitas:
1. Quality Control
Proses Inspeksi dilakukan secara khusus oleh personil atau fungsi independen.
Pada hal ini petugas inspeksi (Quality Control) bertanggung jawab kepada pimpinan.
Kelemahnnya adalah banyak tenaga yang digunakan, operator kurang peduli terhadap hasil pekerjaan, kualitas produk yang diterima konsumen sepenuhnya tergantung kemampuan inspektur untuk mendeteksi.
2. Quality by Inspection
Produk out dilakukan pada penerimaan dan doutput produk oleh bagian luar produksi (Quality Assurance), Quality Assurance bertanggung jawab kepada pimpinan organisasi.
Kelemahannya antara lain kesalahan baru dapat diketahui pada akhir proses, bila terjadi kesalahan produk maka terjadi kerugiamn yang banyak.
3. Build in Quality
Quality dibuat dalam proses, operator bukan hanya mengerjakan tetapi juga berfungsi sebagai inspektur.
Kelemahannya tidak dapat dilakukan operator yang kuramg mampu, selain itu perlu kejujuran dan disiplin yang tinggi.
4. Total Quality
Operator dilatih untuk dapat menjadi inspektur untuk dirinya sendiri dan proses sebelumnya.
Kelemahannya adalah sangat tergantung dengan budaya organisai, kemampuan operator menjadi sangat dominan.
Karakteristik Industri Manufaktur:
1. Terdapat proses pengolahan bahan baku menjadi produk.
2. Setiap work station akan mengkonsumsi biaya.
3. Revenue ditentukan oleh keunggulan kompetitif perusahaan dalam menghasilkan produk.
Foxconn merupakan perusahaan manufaktur asal Taiwan yang telah dikenal memproduksi komponen-komponen elektronik untuk beberapa merek terkenal, seperti Apple dan Nokia.
PERUSAHAAN RETAIL
Perusahaan Retail adalah penjualan dari sejumlah kecil komoditas kepada konsumen. Retail berasal dari bahasa Perancis yaitu ” Retailer” yang berarti ” Memotong menjadi kecil kecil” (Risch, 1991 ).Pengertian Retailing adalah semua aktivitas yang mengikut sertakan pemasaran barang dan jasa secara langsung kepada pelanggan. Pengertian Retailer adalah semua organisasi bisnis yang memperoleh lebuh dari setengah hasil penjualannya dari retailing ( lucas, bush dan Gresham, 1994)
Karakteristik Industri Retail
1. Perusahaan membeli barang untuk dijual kembali
KSF: Delivery In Full On Time Error Free (DIFOTEF) -> Persediaan
2. Kesuksesan perusahaan ditentukan oleh distribusi
KSF: Coverage, Spreading, dan Penetrasi (CSP); Display, Biz
Inteligen
3. Revenue ditentukan oleh “saluran distribusi”
yang digunakan perusahaan
KSF: Struktur, Sistem, dan Strateg distribusii
WalMart adalah perusahaan ritel terbesar di Amerika dan memasuki peringkat pertama dalam indeks Fortune 500. Pada saat ini, WalMart mengoperasikan lebih dari 4.150 cabang diseluruh dunia. Dominasinya mencakup Kanada, Meksiko, dan Inggris Raya. Menurut Fortune 500, Wal-Mart menjadi nomor satu di seluruh dunia bila dilihat dari penjualannya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar